Manajemen talenta

Mudah Dibuat, Ini 7 Contoh Slip Gaji Karyawan Toko

Apakah karyawan toko Anda saat ini menerima slip gaji atas pembayaran upah mereka?

Pembayaran gaji merupakan salah satu hak karyawan yang harus dipenuhi oleh tempat mereka bekerja. Dalam proses pembayaran gaji, penting bagi Anda untuk memberikan bukti pembayaran yang sah dan transparan. Untuk membuktikan transparansi pembayaran gaji, Anda dapat menerbitkan slip gaji.

Tak hanya jumlah gaji yang diterima, slip gaji juga menampilkan informasi rinci mengenai potongan dan tunjangan yang mungkin diterima. Namun, seringkali pemilik toko atau manajer keuangan kesulitan dalam membuat slip gaji yang efektif dan efisien.

Oleh karena itu, dalam artikel ini Glints for Employers akan membahas 7 contoh slip gaji karyawan toko yang mudah dibuat dan dapat digunakan sebagai referensi dalam proses pembayaran gaji karyawan Anda.


Apakah Slip Gaji Wajib Diberikan Kepada Karyawan Toko?


Berdasarkan Undang-Undang Nomor 13 tahun 2003 mengenai Ketenagakerjaan, tidak ada ketentuan khusus mengenai kewajiban perusahaan untuk memberikan slip gaji pada karyawan. Namun, jika merujuk PP Nomor 78 Tahun 2005 tentang Pengupahan, dijelaskan bahwa pengusaha wajib memberikan bukti pembayaran upah yang mencantumkan rincian upah yang diterima oleh karyawan atau pekerja.

“Pengusaha wajib untuk memberikan bukti pembayaran upah yang didalamnya memuat rincian upah yang diterima karyawan atau pekerja pada saat upah tersebut diberikan atau dibayarkan.”


Dalam konteks ini, slip gaji dapat dianggap sebagai bukti pembayaran upah yang sah. Sehingga, perusahaan seharusnya memberikan slip gaji pada karyawannya sebagai bentuk bukti pembayaran upah. Meskipun Undang-Undang Ketenagakerjaan tidak mengaturnya secara eksplisit, hal ini dianggap sebagai praktik positif dan perlu dilakukan sebagai bentuk transparansi bersama.

Sehingga dapat disimpulkan, bahwa karyawan toko seharusnya mendapatkan slip gaji dari pemberi kerjanya.


Apa yang Harus Dicantumkan dalam Slip Gaji?

Slip gaji adalah dokumen yang memberikan rincian tentang pembayaran upah karyawan, termasuk tunjangan, potongan, dan pendapatan kena pajak. Sebagai bukti pembayaran upah yang sah, slip gaji memiliki peran penting dalam perlindungan hak-hak karyawan.

Undang-Undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan memang tidak secara spesifik mengatur mengenai isi slip gaji. Namun, PP Nomor 78 Tahun 2005 tentang Pengupahan Pasal 17 ayat 2 menyebutkan bahwa bukti pembayaran upah harus mencantumkan rincian upah yang diterima oleh pekerja.

Berikut ini adalah informasi yang dapat dicantumkan dalam slip gaji karyawan toko Anda:

1Identitas KaryawanNama karyawan, nomor induk karyawan, posisi atau jabatan, dan departemen atau divisi tempat karyawan bekerja.
2Periode GajiWaktu penggajian atau periode gaji yang dicakup oleh slip gaji.
3Gaji PokokJumlah gaji yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawan sebagai dasar penghitungan upah.
4TunjanganDapat berupa uang makan, uang transportasi, tunjangan kesehatan, tunjangan pensiun, atau tunjangan lainnya yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawan.
5PotonganPengurangan gaji karyawan karena pemotongan pajak penghasilan, iuran BPJS Ketenagakerjaan, atau potongan lain yang diatur dalam perjanjian kerja atau peraturan perusahaan.
6Pendapatan Kena Pajak (PKP)Pendapatan kena pajak merupakan bagian dari gaji yang dikenakan pajak penghasilan.

7 Contoh Slip Gaji Karyawan Toko Sederhana, Mudah Dibuat!

Anda dapat menyesuaikan bentuk slip gaji dengan kebutuhan Anda. Namun, yang terpenting adalah memastikan bahwa informasi yang dicantumkan lengkap dan pencatatan dilakukan secara transparan. Sebagai referensi, berikut ini adalah contoh slip gaji karyawan toko sederhana yang bisa Anda gunakan:

Contoh Slip Gaji Admin Toko


Contoh Slip Gaji Manajer Toko


Contoh Slip Gaji Admin Gudang


Contoh Slip Gaji Supervisor Toko


Contoh Slip Gaji Kasir Toko


Contoh Slip Gaji Admin Purchasing


Contoh Slip Gaji Admin Warehouse


Mulai merekrut dari mana saja bersama Glints

Temukan layanan lengkap kami untuk mulai membangun tim yang berkualitas hari ini.

Artikel di atas dipersembahkan oleh Glints for Employers, mitra rekrutmen terpercaya untuk startup dan perusahaan di Asia Tenggara dan Taiwan. Lebih cepat dan hemat, pakar kami yang dibekali dengan teknologi siap membantu Anda terhubung dengan talenta terbaik di sekitar Anda.

Meidiana Aprilliani

Recent Posts

Peran AI di Dunia Kerja Semakin Disorot: Microsoft hingga Apple Dorong Keterampilan & Implementasi AI

Adopsi teknologi Kecerdasan Buatan (AI) kian berkembang dan telah mengubah lanskap dunia kerja. Hasil survei…

2 weeks ago

Merekrut Kandidat Level Senior & Eksekutif, Butuhkan Strategi Berbeda?

Menurut studi Deloitte dan The Manufacturing Institute, menemukan talenta berkualitas dengan keterampilan yang tepat kini…

2 weeks ago

Panduan Menyusun Struktur Kompensasi Kompetitif Talenta Senior & Eksekutif

Dalam dunia bisnis yang semakin kompetitif, struktur kompensasi menjadi salah satu pilar utama dalam menarik,…

2 weeks ago

Membangun Employer Branding: Strategi Menarik Kandidat Senior Level di Industri Finance

Menarik kandidat untuk level senior, manajer bahkan eksekutif selalu menjadi tantangan di semua industri, termasuk…

2 weeks ago

Tren Inflasi Jabatan untuk Menarik Talenta, Strategi yang Efektif?

Titel pekerjaan atau job title berperan penting dalam strategi menarik maupun mempertahankan talenta. Saat ini,…

2 weeks ago

Tren Utama Industri Retail dan FMCG di Tahun 2024

Ekonom memperkirakan bahwa tahun 2024 akan menjadi tahun pertumbuhan ekonomi yang melambat. Bagi perusahaan produk…

3 weeks ago