10,280 views

7 Tugas Manajer Keuangan dan Kualifikasi Utama 2023

Meidiana Aprilliani
Meidiana Aprilliani
December 20, 2022

Tugas manajer keuangan nyatanya bukan hanya tentang pengelolaan operasional arus kas, namun kini tumbuh lebih strategis. Pada startup dengan pertumbuhan positif, memiliki peran ini menjadi kebutuhan yang tidak terelakan. CEO tentu ingin lebih fokus pada strategi bisnis tanpa khawatir adanya masalah pada fungsi keuangan dan akuntansi, bukan? 

Untuk membantu memahami tugas manajer keuangan serta fungsi krusialnya untuk startup, berikut Glints for Employers rangkum ulasan menariknya untuk Anda. 

tugas manajer keuangan untuk perusahaan

Startup Anda Berproyeksi Positif? Ini Alasan Manajer Keuangan Penting

Keberadaan tim keuangan adalah ‘jantung’ dari setiap high-growth startup. Sebut saja salah satunya  fintech startup yang diproyeksikan The Brainy Insight tumbuh dari $115, 34 miliar di 2021 menjadi $936,51 miliar pada 2030 mendatang. Angka ini menunjukan pertumbuhan Compound Annual Growth Rate (CAGR) yang fantastis, yakni 26,2% pada 2022-2030. 

Proyeksi ini diiringi inovasi masif perusahaan fintech & bank pada pengembangan model pembayaran dan e-wallet. Tujuannya, untuk mendukung percepatan layanan dan pengalaman pengguna yang lebih baik.  

Pada startup dengan pertumbuhan masif ini, roda bisnis dan keuangan menjadi dua hal yang perlu menjadi prioritas. Banyak startup yang beroperasi dengan basis ‘Jack of all Trade‘, di mana karyawan mengelola beberapa fungsi. Hal Ini mungkin berhasil untuk sementara waktu, tetapi seiring pertumbuhan bisnis dan fungsi keuangan maka akan diperlukan ahli keuangan untuk mengelolanya secara spesifik.

“Startup seringkali membuat kesalahan dengan menanamkan seluruh uang kas mereka di satu tempat yang tidak menghasilkan ROI. Untuk menghindari ini, Anda dapat menggunakan bantuan ahli keuangan yang mencakup bidang-bidang seperti pembukuan dan analisis bisnis untuk mengambil tanggung jawab transaksi keuangan.”

Linkedin


Skill Manajer Keuangan yang Penting Dimiliki

Untuk dapat mengerjakan pekerjaannya keuangan dengan baik, penting untuk memastikan kandidat manajer keuangan menguasai keahlian berikut:

✓Pengetahuan terkait komersial dan bisnis

✓Analisis dan strategi keuangan yang baik

✓Komunikasi dan presentasi yang mumpuni

✓Pengetahuan mendalam tentang standar laporan keuangan

✓Pengetahuan perpajakan dan undang-undang industri terkait

✓Perhatian terhadap detail

✓Keterampilan negosiasi

✓Mengkurasi big data menjadi informasi yang dapat ditindaklanjuti

✓Keterampilan SQL, Access, dll.

✓Keterampilan Excel, Word, dan PowerPoint


Tugas dan Tanggung Jawab Manajer Keuangan

tugas manajer keuangan dan skill 2023

1. Mengkoordinasikan Perencanaan dan Pelaporan Pajak

Manajer keuangan bertugas untuk mengkoordinasikan serta mengontrol aktivitas perpajakan perusahaan. Mulai dari perencanaan, pelaporan, hingga pembayarannya. Dalam aktivitas ini, manajer keuangan diharapkan dapat membuat skema perpajakan yang efisien dan sesuai dengan regulasi yang berlaku. 

2. Manajemen Arus Kas (Cash Flow)

Tugas manajer keuangan selanjutnya adalah mengelola arus kas perusahan, termasuk merencanakan, mengkoordinasikan, dan mengontrolnya. Tujuannya untuk memastikan stabilitas arus kas untuk dana operasional perusahaan secara efektif dan efisien. 

3. Menjalankan Fungsi Akuntansi dan Informasi Keuangan

Salah satu alasan terpenting adanya manajer keuangan dalam perusahaan adalah menjalankan fungsi akuntansi dan informasi keuangan perusahaan. Karenanya, manajer keuangan dituntut dapat memproses data dan informasi keuangan untuk menghasilkan laporan akuntansi yang akurat. Manajer keuangan juga dapat bertugas untuk mengkoordinasikan pengembangan sistem dan prosedur akuntansi untuk memastikan pelaksanaan transaksi keuangan berjalan dengan tertib. 

4. Pusat Informasi Keuangan untuk Internal

Bertanggung jawab pada seluruh aktivitas pengelolaan kas dan akuntansi perusahaan, membuat manajer keuangan pun menjadi pusat informasi dan interaksi keuangan dengan karyawan. Mereka harus mampu menjalin kerja sama dengan para manajer lainnya untuk mengoperasikan roda bisnis perusahaan dengan strategi yang efektif dan efisien. 

5. Berinteraksi dengan Pasar Keuangan

Tidak hanya seputar pengelolaan arus kas internal, manajer keuangan pun bertanggung jawab untuk menghubungkan perusahaan dengan pasar keuangan. Tujuannya, untuk menanamkan ataupun memperoleh dana hingga surat berharga perusahaan yang dapat diperdagangkan.

6. Menganalisis Keputusan Investasi dan Pendanaan

Manajer keuangan bertanggung jawab untuk menganalisis dan menentukan skema penjualan yang optimal, menentukan aset yang harus perusahaan peroleh, hingga memutuskan cara paling efektif dan efisien untuk mendanai aset tersebut. Tidak berhenti disitu, peran ini juga bertanggung jawab untuk mengambil keputusan investasi dan pembiayaan yang dibutuhkan dari keputusan ini.

7. Manajemen Risiko

Terakhir, manajer keuangan bertanggung jawab untuk mengelola program manajemen risiko keuangan secara menyeluruh. Hal ini termasuk mengidentifikasi risiko yang ada serta mengelolanya secara efisien.


Mulai merekrut dari mana saja bersama Glints

Temukan layanan lengkap kami untuk mulai membangun tim yang berkualitas hari 

Artikel di atas dipersembahkan oleh Glints for Employers, mitra rekrutmen terpercaya untuk startup dan perusahaan di Asia Tenggara dan Taiwan. Lebih cepat dan hemat, pakar kami yang dibekali dengan teknologi siap membantu Anda terhubung dengan talenta terbaik di sekitar Anda. 

Konsultasikan kebutuhan rekrutmen Anda GRATIS!


Menyukai ulasan di atas? Tersedia ratusan insight membangun seputar HR untuk Anda. Mari berlangganan newsletter kami untuk jadi yang pertama mengetahui tren HR terkini!

Rekrut secara Tepat Lebih Cepat bersama Glints!
Bangun tim Anda lebih mudah mulai hari ini! Temukan kandidat berkualitas sesuai kualifikasi Anda dengan efisien bersama Glints. Jadwalkan konsultasi gratis dengan mengisi formulir ini.